Páginas

Philips F515, Philips X516 dan Philips Xenium X523 Beda Desain Handal Di Baterai

Jumat, 10 Juni 2011

Philips ternyata masih konsisten sebagai salah satu pemain besar di jagat seluler, meski agak tertatih-tatih dari segi penjualan, namun baru-baru ini, tiga senjata baru Philips dimunculkan secara berbarengan, ketiganya adalah Philips F515, Philips X516 dan Philips Xenium X523.

Sedikit berbeda dengan trend yang sedang hangat akhir-akhir ini, pabrikan Philips tetap pede menggelontorkan produk tanpa iming-iming menggunakan senjata OS tertanam di tubuh ponsel mereka.

Philips F515



Dari ketiga produk terbaru Philips tersebut, Philips F515 tampil paling cantik, bermodel lipat ala cangkang kerang jadi penutup bagian depan ponsel.  Display tambahan bermanfaat sebagai ikon panggilan masuk, sms, serta jam dan tanggal, Philips F515 akan hadir dengan balutan warna violet.


Philips X516


Dua produk lain, Philips X516 dan Xenium X523 sedikit menyerupai ponsel lokal dalam hal memuat dua kartu SIM secara bersamaan. Bedanya pada Philips X516 menggunakan teknologi layar sentuh jenis resistive serta kamera 2 MP, selain itu terdapat koneksi GPRS, stereo FM dan video QVGA.


Philips Xenium X523


Sedangkan Philips X516 tampil dengankonsep candybar, ada hal yang menarik dari ponsel ini, lazimnya ponsel xenium generasi sebelumnya, ponsel ini membekali diri dengan baterai Lithium Ion berkapasitas 2000 mAh, tentu saja dengan kapasitas baterai sebesar itu, ponsel dijamin mampu bertahan dalam kondisi standby selama 1200 jam, sedangkan untuk waktu talktime sekitar 16 jam.

2 komentar:

Angelie mengatakan...

Philips F515 keren warnanya,cewe bgt....

wina mengatakan...

dah ad lum d indo?

Posting Komentar

 
Info Handphone Terbaru | by TNB ©2010